Rating: | ★★★ |
Category: | Movies |
Genre: | Comedy |
Nontonnya mah pas Agustus 2011 kemarin ^__^.
Sebenernya agak bingung juga mau dimasukin genre apa. Soalnya lebih buat keluarga... ada unsur romantisnya juga tapi gak begitu menonjol. Saya pilih komedinya saja karena memang mengundang gelak tawa :)
Ada dialog yang cukup menggugah di klimaksnya:
"Aku menginginkan cinta. Setiap orang memiliki seorang ayah. Mengapa aku harus mengatakan bahwa aku tak punya ayah ketika aku memiliki satu?
Apa Ayah pikir aku lahir karena aku ingin dilahirkan? Apa aku yg melakukan kesalahan?
Mataku, hidungku.. ini semua hasil perbuatanmu.
(Memangnya) Kenapa kalau aku di sini?" tanya si anak.
"Aku tak pernah mengharapkan kehadiranmu," kata sang ayah.
Jadi ceritanya Nam Hyeon-soo (Cha Tae-hyun) ini kedatangan seorang perempuan muda bernama Jae-In yang ternyata adalah anak kandungnya. Yang lebih mengejutkan, Jae-In sendiri ternyata punya anak lelaki. Otomatis, di umur semuda itu, Hyeon-soo telah menjadi seorang kakek.
Film ini mengingatkan saya pada film The Game Plan (2007), walau memang tak sampai punya cucu sih :D
Cuma intinya ya sama, mereka sudah tak punya ibu... kemudian mencari ayahnya yang kayak bang toyib gak tau rimbanya.
Dari sini bisa dilihat juga degradasi budaya timur yg ternyata tak cuma melanda Indonesia. Freesex seakan sudah bukan cerita yang tabu untuk disimak... alurnya dibuat sedemikian rupa sehingga kesalahan semacam itu bisa dimaafkan dan dimaklumi.
Endingnya mudah ditebak, tapi cukup menghibur buat sekedar ketawa-ketiwi :)
ver ni rate buat dedeknya yg imuuuuttt bgt :D
ReplyDeletesepertinya bagus deh, hmm...q req dlu ke adek biar di cariin
tararengkyu reviewnya
wekeke iyah, sami2..
ReplyDeleteItu anak mukanya datar banget.. :D
kirain speedy provider yg nyebelin itu hihihi
ReplyDeletehihi, bukan kok :D
ReplyDeletewkwkwk...
ReplyDelete